Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Arga Makmur Kelas 1B   Click to listen highlighted text! Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Arga Makmur Kelas 1B Powered By GSpeech

Seputar Peradilan

Pengadilan Agama Arga Makmur Raih Penghargaan Dari PTA Bengkulu

IMG 20180416 WA0014 

Kamis 12 April 2018, Pengadilan Agama Arga Makmur menghadiri Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama dan Pengadilan Agama se wilayah PTA Bengkulu di Pengadilan Agama Manna yang berlangsung di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Manna. Rapat Koordinasi kali ini dengan tema “Dengan Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Dan Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu, Kita Satukan Persepsi Dalam Memberikan Pelayanan Hukum Kepada Masyarakat. Dalam rakor ini turut hadir seluruh Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, Wakil Panitera, Panmud dan Kasubbag Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu.

 DSC0044 Copy

Rapat koordinasi dibuka oleh Ketua PTA Bengkulu Drs. H. M. Alwi Mallo, M.H. dan sekaligus menyampaikan pembinaan kepada peserta rakoor. Dalam arahan dan pembinaanya beliau menyampaikan beberapa hal yang terkait dengan teknis-teknis peradilan  dan hal-hal lain yang berhubungan dengan pelayanan di pengadilan agama. Beliau juga berpesan kepada seluruh Pengadilan Agama Sewilayah PTA Bengkulu agar tetap memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat selaku para pencari keadilan dengan semaksimal mungkin dan sebaik-baiknya.

IMG 20180416 WA0015

Setelah pembinaan dari Ketua PTA Bengkulu, sekitar pukul 21.15 WIB Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu Drs. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H. memberikan penegasan tentang pelaksanaan Sistem Akreditasi Penjaminan Mutu (SAPM). Beliau menyampaikan bahwa tahun lalu PA Manna dan PA Arga Makmur telah menerima akreditasi dengan nilai A Excellent dari Mahkamah Agung yang sangat membanggakan dan berharap pada tahun ini PA Bengkulu dan PA Curup juga dapat menerima akreditasi tersebut. Kemudian untuk PA Lebong akan diajukan pada gelombang kedua karena belum adanya pimpinan baik ketua maupun wakil ketua.

Beliau juga menyampaikan bahwa Sistem Akreditasi Penjaminan Mutu ini bertujuan untuk memperbaiki sistem pelayanan yang ada di pengadilan agama. Sejauh mana pelayanan yang telah diberikan oleh pengadilan agama kepada mesyarakat pencari keadilan, apakah sudah maksimal ataukah belum.  Beliau terus memberikan dorongan semangat kepada setiap pengadilan agama di wilayah PTA Bengkulu untuk terus meningkatkan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

 DSC0089

Salah satu yang mencuri banyak perhatian para hadirin adalah pada saat acara Penyerahan Piagam Penghargaan Monitoring Komunikasi Data Nasional (KOMDANAS) dan Monitoring Website pada periode Januari s.d Desember 2017. Acara ini rutin dilakukan oleh PTA Bengkulu setiap periode dan dimonitoring oleh PTA Bengkulu pada setiap bulannya agar dapat diketahui apakah Komdanas dan Website Pengadilan Agama yang bersangkutan sudah rutin diupdate atau belum.

IMG 20180416 WA0013

Dalam acara penyerahan piagam penghargaan tersebut Pengadilan Agama Arga Makmur dapat meraih Peringkat Ketiga dalam monitoring website. Penyerahan piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Bapak Ketua PTA Bengkulu Drs. H. M. Alwi Mallo, M.H dan diterima langsung oleh Bapak Ketua Pengadilan Agama Arga Makmur Drs. Muslim, S.H., M.SI.

Dengan diraihnya penghargaan tersebut Pengadilan Agama Arga Makmur berharap dapat selalu meningkatkan prestasi dan pelayanan yang terbaik.  Amiin...   

Click to listen highlighted text! Powered By GSpeech