PA Arga Makmur Ikuti Sosialisasi Penggunaan Aplikasi EAC pada APS Versi 3.0
Kamis, 19 Juni 2025 — Pengadilan Agama Arga Makmur mengikuti kegiatan Sosialisasi Penggunaan Aplikasi EAC pada APS Versi 3.0 secara daring melalui Zoom Meeting di Ruang Media Center PA Arga Makmur.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, sebagai bagian dari penguatan sistem administrasi peradilan berbasis elektronik.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh satuan kerja mampu memahami dan mengimplementasikan penggunaan aplikasi EAC dalam mendukung transparansi dan efisiensi pelayanan administrasi perkara.